Welcome to my blog :)

rss

Senin, 22 Februari 2010

Kenapa kita harus belajar bahasa Indonesia?

Kenapa kita harus belajar bahasa Indonesia? Mungkin pertanyaan itu sering terucap dari bibir kita. Karena kita merasa sehari – hari sudah menggunakan bahasa Indonesia. Namun ternyata ada beberapa alasan yang membuat kita harus belajar bahasa Indonesia.

Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional yang merupakan bahasa resmi di Indonesia. Bahasa Indonesia juga merupakan bahasa pemersatu bangsa. Kita tentu tahu bahwa Indonesia terdiri dari banyak propinsi, dan di masing – masing propinsi memiliki bahasa daerahnya masing – masing. Untuk itu diperlukan suatu bahasa yang dapat menyatukan beragam suku di Indonesia yaitu adalah bahasa Indonesia. Bahasa Indonesia juga menunjukan identitas bangsa. Dimana tabiat, kesopansantunan seseorang dapat dilihat dari tutur bahasanya.

Selain itu apakah kita merasa bahasa Indonesia yang kita gunakan selama ini sudah sesuai dengan kaidah yang berlaku? Pada kenyataannya banyak dari kita yang masih salah dalam menggunakan bahasa Indonesia, terutama dari EYD (Ejaan Yang Disempurnakan). Bahkan pada media cetak, maupun elektronik juga masih banyak yang salah dalam penulisan bahasa Indonesia. Pada saat membuat penulisan ilmiah seperti skripsi dan tesis pun diperlukan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Untuk itu kita harus belajar bahasa Indonesia agar dapat mengetahui struktur bahasa yang seharusnya digunakan. Dengan belajar bahasa Indonesia tentu akan memelihara kualitas bahasa Indonesia itu sendiri, agar tetap menjadi bahasa yang memiliki kualitas bagus.

0 komentar: